Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2019

Between Us: Start From Siam

Melihat tulisan Tagalog di Lorong pintu keluar bandara, membuat keraguanku tadi sirna. Ini nyata, bukan lagi angan-angan lama. Aku telah menginjakkan kakiku di Thailand. “Hei… ayo cepat!” Wina menepuk pundakku. Membuyarkan segala ketakjuban. Sebelum kami meninggalkan bandara, tidak lupa untuk membeli kartu internet khusus bagi wisatawan. Satu kartu saja untuk dibagi berempat. Selanjutnya, menuju hostel tempat kita akan menginap selama 4 malam, Monomer Hostel namanya. Aku menyuruh Wina yang memesan taksi online, di ponselku tidak terdapat aplikasi yang dipakai di sini. Tak butuh waktu lama sang pengemudi telah menghubungi Wina bahwa dia sampai. Kami pun bergegas menuju lokasi yang ditunjukkan. Ternyata sang sopir memiliki keterbatasan bahasa Inggris. Oka malah mengajakku bercanda. “Kak Ardi, ngomong bahasa Jawa saja. Kayaknya ngerti itu,” kelakarnya. Wina dan Tari pun sontak tertawa. Lucunya, sang sopir ikut tertawa. Aku jadi turut larut dalam kekonyolan ini. Ku